Kekuatan Itu Bangkit Kembali!



Tahun 2019 menjadi tahun keempat keberadaan INFINITY.
Tidak terasa, waktu begitu cepat berjalan.
Tahun 2015 silam, dengan ketidakyakinan akan konsistensi, INFINITY muncul.
Beristirahat hampir 1 tahun, tepat bulan Juli 2016, INFINITY muncul kembali dengan nuansa baru, bahkan dengan tagline yang baru yaitu LOVE & PROMISE.
Konsistensi diuji.
Ujian ini membawa INFINITY makin tangguh.
Setiap karya baru bermunculan.
Dalam sebuah fase perjalanan,
INFINITY mempercayai bahwa setiap orang pantas berkarya dan pantas menunjukkan karya terbaiknya.
Sadar akan hal ini, INFINITY membuka diri untuk berkolaborasi dengan penulis-penulis lain.
Dan hasilnya adalah, INFINITY semakin berwarna dan menjadi wadah bagi mereka untuk berkarya dengan kreatif dan inovatif.
Di tengah perjalanan mengarungi tahun 2018, INFINITY memutuskan untuk beristirahat sejenak hampir 1 bulan.
Kemudian, tepat 1 Mei 2018, INFINITY  memutuskan untuk berganti tagline menjadi THE BIRTH OF US, sebagai penanda bahwa INFINITY membuka kesempatan selebar-lebarnya bagi mereka yang mau belajar mengekspresikan diri.
Tidur 1 bulan membuat INFINITY menggodok project-project baru.
SERUAN PARADE adalah project perdana INFINITY setelah 1 bulan beristirahat. Project ini tidak berhenti. Kemudian, bermunculanlah MATAHARI & SENJA, MOKSA, INGIN, GAMBARDIRI dan sebagainya.
Tak hanya itu, pada bulan Oktober, Infinity merayakan publikasi ke-200nya. Setelah melewati berbagai tantangan, akhirnya tangga 200 pun dilampaui. Senang bisa selalu berkomitmen untuk selalu berkarya!
Dan akhirnya, 31 Desember 2018, Infinity menutup tahun ke-3nya dengan project : BERSINARLAH WAHAI MATAHARI! Project ini adalah project pamungkas dari Infinity, sekaligus menjadi pengantar pada tahun ke-4!
. . .
Perjalanan konsistensi ini masih akan tetap berlanjut.
Bantu Infinity untuk bertransformasi, ya!
Sebagai wujud nyata atas proses transfomasi ini,
Infinity menetapkan sebuah tagline baru bertajuk
RAISE THE ENERGY!
. . .
Nantikan pancaran energi terdahsyat dari Infinity!


Komentar

Postingan populer dari blog ini

50 Penuang Cerita Dalam 1 Karya

Bersatu Dengan Salib (sebuah refleksi)

Melodi Setangkai Mawar (a short story)