Kau Takkan Sendiri Dalam Perjalanan Ini




Aku sudah terbiasa bertahan,
Bahkan di tengah segala ketidakmungkinan.
Di tengah sikapku akan pemahaman,
Menerimamu di antara reruntuhan,
Bahkan di saat ku lihat matamu yang tampak sendirian.
. . .
Mengerti,
Setiap hari, aku belajar untuk mengerti,
Dan lagi-lagi aku belajar untuk memahami,
Lagi dan lagi bayang sendirimu menjadi bagian dari refleksi,
Perjalanan yang kau rengkuh dalam perjalanan ini.
Tiada yang salah dari harapan yang membawamu kemari,
Pulang ke tempat ini.
. . .
Perjuangan ini,
Tentang kakimu yang terlalu kuat berdiri,
Tentang hati yang takkan mengkhianati mimpi.
Tentang caramu kembali ke rumah ini,
Sambil terus menimang sendiri sepercik api.
Kau takkan pernah sendiri dalam perjalanan ini.

18 Mei 2019


Photo by Ben White on Unsplash

Komentar

Postingan populer dari blog ini

50 Penuang Cerita Dalam 1 Karya

Bersatu Dengan Salib (sebuah refleksi)

Melodi Setangkai Mawar (a short story)