Teman Yang Belum Kau Kenal


Perspektif beradu aktif.
Berperanlah kata, cerita, berita, dunia dan warna.
Jangan tamatkan kenyataan,
Jangan butakan setiap keyakinan.
Rasa dalam lingkup gusar, patahlah kata suka.
Mata dalam ruang keliru, remuklah ruang bahagia.
Mohonkanlah pada tatapan yang sepatutnya menatap,
Suatu harapan untuk meminang laku, memahami liuk sang waktu.
Timbanglah jutaan sentuhan pada setiap luka, setiap pertanda yang meraba.
Dia yang belum kau kenal. Dia yang masih menjadi jaring kumal.
Akhiri setiap duga yang membui.
Akhiri mimpi yang bersangkar pada benci.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

50 Penuang Cerita Dalam 1 Karya

Bersatu Dengan Salib (sebuah refleksi)

Melodi Setangkai Mawar (a short story)